• Cerita
  • 2020-03-18
  • Trik Foto Pemandangan Apik Pakai Ponsel

    Rabu, 18 Mar 2020 07:30 WIB
    Yudistira Imandiar - detikInet

    Jangan Asal Jepret, Ini Trik Foto Model agar Terlihat Ekspresif

    Jakarta - Memotret panorama menjadi salah satu kegiatan yang tak ketinggalan saat travelling. Tidak perlu menggunakan kamera professional, menjepret dengan kamera ponsel juga bisa menghasilkan foto estetik asal dilakukan dengan benar.

    Raja Siregar, fotografer profesional yang hobi mengoleksi foto panorama mengaku lebih senang memotret pemandangan dengan ponsel. Kamera ponsel, kata Raja bisa mengambil foto lebih mudah dengan hasil yang tetap indah.

    Menurutnya, smartphone sekarang sudah memiliki kualitas kamera yang mumpuni. Ia mencontohkan, kamera pada OPPO Reno3 yang memiliki artificial intelligence canggih, didukung lensa ultra wide sehingga dapat membaca cahaya dan fokus secara otomatis dengan baik untuk mengambil foto pemandangan.

    "Justru lebih sering (foto panorama) pakai handphone, karena kalau jalan-jalan malas bawa kamera gede," kata Raja saat ditemui detiINET di acara OPPO Reno3 Launch Show di Jakarta, Selasa (17/3/2020).

    Pemilik akun instagram @rajaregar itu membagikan trik dasar untuk memotret pemandangan. Kata dia, hal pertama yang harus dilakukan untuk mendapatkan foto yang bagus, yaitu mencari horizon di tempat yang hendak dipotret. Horizon merupakan garis yang memisahkan bagian langit dan darat atau laut.

    Setelah mendapatkan garis horizon, tentukan objek yang akan dijadikan titik fokus, apakah bagian langit atau darat. Objek tersebut harus menempati komposisi yang lebih besar dalam foto.

    "Kalau mau (foto) daratannya, pastikan dua pertiga daratannya kelihatan, jangan taruh horizonnya di tengah. Karena kalau misalnya (horizon) ditaruh di tengah, (jadi) fifty-fifty gak jelas mau nyeritain apa. Jadi kalau mau foto landscape cari horizonnya dulu, tentuin highlightnya baru cari komposisi dari situ," papar Raja.

    Salah satu foto pemandangan yang diburu traveller, yaitu momen sunset dan sunrise. Raja menjelaskan, untuk mendapatkan foto yang apik saat momen pergerakan matahari tersebut, atur cahaya kamera menjadi low exposure caranya dengan menurunkan ISO, memperkecil bukaan apperture, dan meninggikan kecepatan shutter.

    "Kalau mau foto sunset digelapin, karena kalau diterangin gambarnya jadi wash out nggak dapat orange-nya. Begitu (cahaya) diturunin baru pake flash jadi dibantu untuk muka kita. Kalau pake flash muka kita terang (sekaligus) dapat sunset-nya gak terlalu terang," jelas Raja.

    Dia menambahkan, waktu yang tepat untuk mengambil foto panorama di Indonesia, yakni antara jam 6-10 pagi dan di atas jam 2 siang hingga matahari terbenam. Di waktu-waktu tersebut posisi matahari berada di sisi, sehingga memberikan cahaya yang bagus.

    "Hindari daylight (posisi matahari tepat di atas) karena pasti gambarnya jadi flat, shadow-nya terlalu tinggi. Matahari dari samping bagus banget nge-shade fitur muka, jadi moodnya lebih dapat," terang Raja.

    Jangan Asal Jepret, Ini Trik Foto Model agar Terlihat Ekspresif

    Sekadar diketahui OPPO membekali kameranya dengan sejumlah fitur menarik. Ada Ultra Dark Mode yang menjanjikan foto terang di kondisi kurang cahaya. Lalu ada fitur 5x Hybrid Zoom dan 20x Digital Zoom. Membuat objek yang cukup jauh dapat terpotret dengan kualitas yang baik.

    Namun yang menarik ponsel ini punya fitur 108MP Ultra Clear Image yang memungkinkan Reno3 akan mengambil foto multi-frame dan melalui kecerdasan buatan akan secara otomatis digabungkan. Hasilnya gambar asli dengan pixel yang rendah akan diubah menjadi gambar dengan resolusi tinggi, tajam, dan jelas.

    WhatsApp

    WhatsApp

    Senin - Minggu, 09:00 - 21:00

    Chat

    Chat

    Senin - Minggu, 09:00 - 18:00

    Call:  00180332160188

    Premium Hotline

    00180332160188

    Khusus OPPO Premium Service User

    Senin - Minggu, 09:00 - 18:00

    Call: 00180332160208

    Hotline

    00180332160208

    Senin - Minggu, 09:00 - 18:00

    62-2180600619

    Hotline

    62-2180600619

    Service Center

    Service Center